Kamis, 23 Mei 2013

Love ghost 1



  Ini adalah karanganku yang pernah aku nampang dimajalah sekolah, gimana maenurut kalian?

LOVE GHOSt
          Diawali dari cerita legenda kuno, mengenai batas hantu dan manusia yang telah retak. Di pedalaman  hutan, beberapa hantu mencoba mengumpulkan tenaganya dari kejaran utusan Neraka untuk mengumpulkan arwah-arwah gentayangan di bumi. Sebagian hantu-hantu telah terperangkap ke dalam jaring-jaring petir dan dilemparkan ke Neraka. Sambaran petir  hujan berubah hujan deras seketika.
            Sementara itu ditempat yang sama, Lee Xian menyusuri jalan setapak yang kini sedang dituju hantu perempuan Jepang “Onryou1”. Lee Xian bisa mendengar suara-suara gemerisik gaib yang sama sekali tidak dapat didengar manusia pada umumnya. Tepat hantu Onryou lewat disampingnya, utusan Neraka menyambarkan jaring petir pada Onryou.     Taktik Onryou mencoba melepaskan diri. Ia berpura-pura sakit pada bagian leher dan BAM…. Onryou mengeluarkan kelopak bunga sakura. Kelopak bunga sakura berhasil melukai Utusan Neraka, Onryou berhasil meloloskan diri.
            Disisi lain, Lee Xian menemukan gubuk tua untuk berteduh. Tanpa disengaja gubuk tua itu dihuni oleh hantu “Nekekubi2”. Hantu Nekekubi hendak menghantui Lee Xian dengan memisahkan kepala dari tubuhnya, kepalanya menggelinding di lantai. Namun cara itu sama sekali tidak mempan pada Lee Xian. Al-hasil itu malah membuat hantu Nekekubi dan Lee Xian bersahabat.Lee Xian mengambil kepala Nekekubi yang penuh darah menetes  dari leher. Tepat saat Lee Xian memasang kepala Nekekubi, Onryou berlari menembus dinding gubuk.
“Bibi Nekekubi..!!!! Apa yang..??? Kau manusia atau hantu.??” Onryou berteriak histeris.
“Pelankan suaramu. Dan cepat siapkan tumpukan jerami untuk  dia.! Tenaga hantuku sudah habis.” Jawab Nekekubi membenahi kepala dengan tangan berlumuran darah.
            Ribuan pertanyaan hinggap di benak Onryou, pasalnya tak ada satu orang pun yang bisa melihat hantu kecuali makhluk gaib atau utusan langit. Langsung saja Onryou menyampaikan fikiran di benaknya. Ternyata Lee Xian adalah Jaksa Negara yang ditugasi menyelidiki kasus pembunuhan kelompok G.
“Apa? Jaksa? Berarti kau juga bisa membantuku? Ah, kau tau kan… kenapa aku diberi nama hantu Onryou? Karena arwahku tidak akan tenang sebelum balas dendam pada pembunuhku! Bantu aku menemukannya tolong….” Rengek Onryou.
Sejak pertemuan hantu Onryou dan Lee Xian di gubuk angker Nakekubi, dimanapun Lee Xian berada, Onryou selalu menguntitnya. Hingga suatu hari ketika sebuah petunjuk membawa mereka pada gundukan pohon besar tengah hutan, dekat aliran sungai. Terselip di bawah tumpukan ranting pohon bandul kalung huruf G. Mulai saja, Lee Xian berfikir jernih, mencerna bukti-bukti yang ada. Seper-sekian menit ia merenung dan  memutuskan menggali tanah. Benar saja, bersemayam mayat yang masih utuh, lengkap dengan kimono perak. Shock akan tubuh yang terbujur kaku, pucat tak bernyawa dihadapannya, adalah benar hantu Onryou. Tak kuasa menahan tangis, antara shock dan tidak percaya, tubuh hantu Onryou tumbang seketika. Lee Xian hanya bisa meratapi sedih, malangnya nasib hantu Onryou.
            “Tenanglah…. Kau harus bisa bersabar. Mungkin, ini sudah kehendak langit…”
“Aku harus menemukan orang yang membunuhku.” Tangis Onryou semakin pecah. Hati Lee Xian seakan luluh, perlahan, ia memeluk hantu Onryou, yang hanya bisa ditangkap udara kosong. Entah apa, antara kasihan atau cinta? Lee Xian merasakan debaran jantungnya semakin cepat. Begitu pula dengan Onryou, perasaan cinta mengalir padanya. Keraguan dihatinya bergejolak, bolehkah rasa ini kumiliki? Aku hantu dan dia manusia, kami berbeda alam. Tutur Onryou dalam hati.
            Keterkaitan hubungan hantu Onryou dan kelompok G semakin kuat dengan ditemukannya berbagai bukti. Lee Xian membawa mayat ke Kota bersama Onryou, perlahan Onryou mengingat kilas balik memorinya  tatkala Lee Xian sampai pada orang tuanya.
Flashback
Rike Akmalia merupakan nama asli dari hantu Onryou, gadis keturunan Indonesia-Jepang.  Rike sangat disegana para penduduk karena kecantikannya, setiap laki-laki yang memandang dua bola mata indah dan senyum manis akan senantiasa tertarik pada Rike. Kelompok G yang mendengar rumor kecantikan Rike merasa terganggu, mereka ingin mendapatkan kesucian Rike. Dimalam tanpa bintang, Rike diculik dan dirampas kesuciannya, kemudian dibunuh secara mengenaskan.
Flashback End
            Upacara pemakaman mayat hantu Onryou berjalan kitmat, ketika ritual pembakaran tubuh tiba, api berkobar menghancurkan tulang-tulang kerontang. Disaksikan oleh Lee xian beserta Onryou disampingnya, tiba-tiba petir menggelegar mengetarkan bumi. Sekilat petir menampakkan utusan dari neraka menjemput Onryou.
“Cepat,!! Kau harus lari..” panik Lee Xian.
 Lee Xian dan Onryou pergi berlalu menjauh dari upacara. Orang-orang yang tidak tahu apa-apa hanya memandangnya jengah, menyiratkan sindiran. Lecutan cambuk pengikat arwah tersabet dimana mana, memisahkan jalan Onryou dan Lee Xian. Sabetan cambuk petir menuju arah Onryou, namun Lee Xian  berlari melindunginya. Tubuh Lee Xian yang bukan arwah / hantu terkapar lemah terkena sambaran petir.
“Tidak… ” Isak Onryou.
BERSAMBUNG
            Akankah kisah cinta mereka berlanjut? Dapatkah dua makhluk berbeda dunia dapat bersatu? Bagaimana cerita selanjutnya? Siapa pembunuh Onryou? Haruskah Onryou kembali kedunianya?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar